Jombang,bangjo.co.id Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jombang menyelenggarakan Pisah Sambut Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Jombang Periode 2019-2024/2024-2029 di Halaman Kantor KPU Kabupaten Jombang pada Jumat (21/06/2024).
Hadir dalam acara ini Pj Bupati Jombang Sugiat S.Sos., M.Psi., T., Sekdakab Jombang, Forkopimda, Staf Ahli, Asisten, dan Kepala OPD, Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Jombang Periode 2003-2008, 2014-2019, 2019-2024, 2024-2029, Ketua dan Anggota Bawaslu, Pimpinan Partai Politik, serta Panitia Pemilihan Kecamatan.
Ketua KPU Jombang 2024-2029 Ahmad Udi Masjkur berharap acara pisah sambut ini mendapat keberkahan, dan menambah motivasi KPU Kabupaten Jombang dan penyelenggara pemilu pada umumnya.
“Kita KPU Kabupaten Jombang telah berkomitmen pada amanah yang telah ditetapkan. Kami dilantik pada tanggal 13 kemarin, lalu dituntut lari sekuat tenaga karena tahapan sedemikian rupa sudah berjalan secara optimal,” kata Ahmad Udi Masjkur.
Pada umumnya, momentum pisah sambut merupakan hal yang biasa dan alamiah sebagai estafet roda kepemimpinan KPU Jombang ke depannya. Pj Bupati Jombang Sugiat menyampaikan bahwa momentum ini mencerminkan proses regenerasi yang sehat dan berkesinambungan dalam sebuah organisasi memang harus terjadi.
Pemerintah Kabupaten Jombang menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Ketua dan seluruh anggota KPU Kabupaten Jombang Periode 2019-2024. Sebab, selama lima tahun terakhir, seluruh anggota KPU Kabupaten Jombang telah bekerja keras, penuh dedikasi, dan penuh integritas dalam menyelenggarakan berbagai proses demokrasi di Kabupaten Jombang.
Pj Bupati Sugiat menyadari bahwa tugas dan tanggung jawab yang diemban KPU sangatlah berat dan penuh tantangan. Namun, berkat kerja keras dan komitmen seluruh anggota KPU, proses pemilu 2024 di Kabupaten Jombang dapat berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif.
“Walaupun beberapa analisis menyatakan Jawa Timur adalah heterogen termasuk Jombang, namun Jombang Alhamdulillah aman terkendali. Kalaupun ada hanya sedikit saja ,” kata Pj Bupati Sugiat.
Pj Bupati Sugiat mengucapkan selamat kepada Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Jombang periode 2024-2029 yang baru atas amanah yang telah diberikan.
Pj Bupati menyampaikan bahwa tantangan ke depan tentu tidak kalah beratnya, namun pihaknya yakin dengan pengalaman dan kompetensi yang dimiliki, KPU Kabupaten Jombang akan dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.
“Saya berharap panjenengan dapat melanjutkan dan bahkan meningkatkan prestasi yang telah diraih oleh pengurus sebelumnya. Kami, Pemerintah Kabupaten Jombang, siap mendukung dan bekerja sama dengan KPU demi terselenggaranya proses demokrasi yang lebih baik di Kabupaten Jombang,”
“Terkait dana hibah Alhamdulillah kami sampaikan sudah seratus persen dari Pemerintah Kabupaten Jombang. Kami sampaikan kepada OPD pengampu supaya cepat, agar KPU, Bawaslu, dan unsur pengamanan dapat mempersiapkan diri, ” tambah pemimpin Jombang yang terkenal Tegas, Bersih, dan Responsif ini.
Sebagai informasi, Pilkada Serentak 2024 akan diselenggarakan pada 27 November 2024 mendatang. Seluruh warga Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi untuk memilih Kepala Daerah dari 37 Gubernur kecuali Provinsi DIY, 93 kota, dan 415 Kabupaten kecuali Kabupaten/Kota di Provinsi DKI Jakarta.(Red)